Kamis, 10 Januari 2013

Postingan Tidak Bermutu

Banyak hal di dunia ini yang kadang tidak pernah bisa kita bayangkan sebelumnya. Saat kecil kita hanya berangan bisa bermain, dan cukup hanya ingin bermain, tidak ingin apapun lagi di dunia. Impian kita saat kecil hanya berkutat dengan main layang-layang, berlari-lari di lapangan, itulah masa indah kehidupan kecil yang tanpa beban yang mungkin akan selalu menjadi hal mustahil namun akan selalu kita rindukan dan kita dambakan. Saat masa sekolah, meskipun kita sudah terbebani dengan nilai-nilai yang ditargetkan guru dan orang tua kita, namun kita masih bisa memandang dunia dengan bebas
tanpa memikirkan perubahan dunia yang bengis dan tidak pernah memberi belas kasihan pada siapapun. Kita tidak pernah sedikitpun memikirkan hal itu, bahkan terbayang pun mungkin tidak sama sekali.

Namun saat lulus dari bangku sekolah yang disebut kategori wajiba belajar sembilan tahun ini, baru kita terbuka akal dan pikiran kita dari masa senang-senang menjadi masa yang penuh dengan kenistaan. Maaf bila dikatakan dengan dunia kenistaan, tapi itulah kenyataannya semua yang dijalani saat dewasa penuh dengan tipu daya, berbeda dengan masa sebelumnya meskipun ada sedikit kenakalan namun itu adalah sebuah bentuk kewajaran yang bisa dimaklumi oleh siapapun yang berpikir dan berpendapat. Di dunia yang baru ini kita akan menjejaki sebuah dunia yang bila kita berpuncak akan terbang setinggi langit, namun jika kita terjatuh akan terjejal diri ini bahkan ke dasar paling dasar dari tanah di lapisan bumi ini. Dengan kata lain di masa inilah kesuksesan paling tinggi bisa diraih dan keterpurukan terburukpun bisa dirasakan.

Seperti itulah gambaran kehidupan yang tidak bermutu, setidak bermutunya postingan ini. Biarlah ini menjadi pembuka dari blog yang saya persembahkan hanya untuk Indonesia tercinta ini.

3 komentar: